Garuda Documents : PENGUKURAN KINERJA PERUSAHAAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE BALDRIGE EXCELLENCE FRAMEWORK

TitlePENGUKURAN KINERJA PERUSAHAAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE BALDRIGE EXCELLENCE FRAMEWORK
Author Order1 of 2
Accreditation4
AbstractKinerja sebuah perusahaan didukung oleh kinerja para pekerja dari berbagai departemen dan level pekerjaan pada perusahaan tersebut. Sehingga kinerja yang optimal dari pekerja akan membantu perusahaan mencapai target – target yang telah ditetapkan. Oleh karena itu perusahaan perlu melakukan pengukuran kinerja organisasi berdasarkan penilaian kinerja individu secara komprehensif dari berbagai kriteria. Baldrige excellence framework merupakan metode yang menggunakan berbagai kriteria yang dapat mengukur mulai dari input, proses dan output dari setiap pekerjanya. PT. SAE telah mengukur kinerja perusahaan, tetapi belum dilakukan secara menyeluruh, sehingga hasil pengukuran belum mendeskripsikan kinerja perusahaan secara keseluruhan. Penelitian ini dilakukan untuk mengukur kinerja PT.SAE dengan menggunakan metode Baldrige Excellence Framework yang dilakukan dengan melibatkan berbagai departemen dan berbagai level pekerjaan. Kuisioner dengan menggunakan kriteria Baldrige Excellence Framework disebarkan kepada 69 karyawan PT.SAE. Hasil kuisioner tersebut menyatakan bahwa perusahaan mencapai nilai 733 dan masuk kategori Industry leader. Namun dari hasil penilaian tersebut, perusahaan masih perlu memperbaiki kriteria Fokus pelanggan yang memiliki persentase pencapaian terendah, yaitu 52%. Oleh karena itu, perusahaan masih perlu meningkatkan fokus terhadap pelanggan, salah satunya dengan mengimplementasikan sistem manajemen kualitas internasional ISO 9001:2015 secara optimal.
Publisher NameFakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
Publish Date2021-04-30
Publish Year2021
DoiDOI: 10.30996/heuristic.v18i1.5327
Citation
SourceHeuristic
Source IssueVol 18, No 1 (2021)
Source Page31-42
Urlhttp://jurnal.untag-sby.ac.id/index.php/HEURISTIC/article/view/5327/3790
AuthorYUDI SYAHRULLAH, S.T, M.T
File2241397.pdf