Title | Persepsi Pengguna Dalam Mengukur Kinerja Operasi Konstruksi Berbasis Sampling Menggunakan Analytical Hierarchy Process |
Author Order | 1 of 3 |
Accreditation | |
Abstract | Mengukur kinerja personil akan membantu upaya penyusunan strategi terbaik dalam pengelolaan sumber daya manusia di proyek konstruksi dibandingkan hanya mengetahui produktivitas tim kerja dari luaran yang dihasilkan dalam sehari kerja. Metode yang dapat digunakan untuk menilai kinerja personil suatu tim kerja dengan pendekatan sampling adalah field rating, work sampling, dan 5-minutes rating. Namun, ketiga metode tersebut jarang digunakan dalam pengendalian proyek konstruksi. Hal ini dikarenakan tidak diketahuinya metode tersebut dan dirasa sulit untuk dikerjakan. Studi ini bertujuan untuk mengidentifikasi pilihan terbaik dari ketiga metode berdasarkan pengalaman 4 pengguna di beberapa studi kasus proyek konstruksi menggunakan metode analytical hierarchy process (AHP) dengan kriteria penilaian meliputi kemudahan dan singkatnya durasi pengambilan serta analisis data. Hasil analisis menggunakan AHP menunjukkan bahwa field rating menjadi peilihan pertama bagi para pengguna untuk digunakan dalam mengukur produktivitas operasi konstruksi dengan skor 53,9%, diikuti 5-minutes rating dan work sampling masing-masing sebesar 25,9% dan 20,2%. Faktor yang menyebabkan nilai pilihan metode field rating tinggi adalah selain dari durasi yang paling singkat, juga tingginya nilai pada aspek kemudahan dalam pengambilan data. Studi ini berkontribusi pada peningkatan wawasan stakeholder proyek konstruksi terutama kontraktor sehingga dapat membantu mendapatkan pilihan metode pengukuran terbaik dalam pengelolaan pekerja konstruksi. |
Publisher Name | Universitas Pendidikan Nasional |
Publish Date | 2023-09-25 |
Publish Year | 2023 |
Doi | DOI: 10.38043/telsinas.v6i2.4517 |
Citation | |
Source | Jurnal Ilmiah Telsinas |
Source Issue | Vol 6 No 2 (2023) |
Source Page | 112-121 |
Url | https://journal.undiknas.ac.id/index.php/teknik/article/view/4517/1359 |
Author | REDITYO JANUARDI, S.T, M.T |
File | 3767838.pdf |
---|