Title | POTENSI DAN KETERSEDIAAN BAHAN PANGAN ALTERNATIF DALAM MENDUKUNG KETAHANAN PANGAN DI KABUPATEN BANYUMAS |
Author Order | 2 of 3 |
Accreditation | 4 |
Abstract | Pemenuhan kebutuhan pangan menjadi penting untuk keberlangsungan hidup sehingga berapa aspek juga harus terpenuhi untuk menjaga nilai ketahanan pangan. Selama ini pangan masyarakat masih didominasi oleh nasi atau beras. Salah satu daerah penghasil komoditas pangan yang cukup baik berada di Kabupaten Banyumas. Pemerintah daerah setempat juga memberikan kebijakan untuk diversifikasi pangan agar masyarakat mau mengonsumsi pangan lain selain nasi. Tujuan dalam penelitian ini adalah Berdasarkan uraian yang telah disebutkan maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi dan ketersediaan bahan pangan alternatif beras serta mengetahui ketahanan pangan di Kabupaten Banyumas. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitis dengan penggunana data sekunder time series dari tahun 2016 hingga tahun 2021 yang bersumber dari Badan Pusat Statistik.Metode analisis data yang digunakan adalah analisis potensi cadangan pangan dan ketahanan pangan. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa perolehan cadangan pangan jagung tertinggi berada pada tahun 2019 dengan catatan lebih dari 32 ribu ton jagung. Pencapaian tertinggi nilai SPSE komoditas jagung berada pada tahun 2019 dengan perolehan nilai 3,73. Cadangan pangan ketela tertinggi berada pada tahun 2016 dengan surplus produksi sebesar 41.259 ton ketela sedangkan nilai SPSE tertinggi berada pada tahun 2019 dengan capaian lebih dari 1 tepatnya 6,73.ÃÂ Melihat nilai SPSE semua tahun pada komoditas jagung dan ketela bernilai positif. Arti dari nilai tersebut mengindikasikan bahwa setiap tahunnya Kabupaten Banyumas berada pada posisi tahan pangan. |
Publisher Name | Fakultas Pertanian, Universitas Janabadra |
Publish Date | 2023-07-02 |
Publish Year | 2023 |
Doi | |
Citation | |
Source | Agros Journal of Agriculture Science |
Source Issue | Vol 25, No 2 (2023): edisi April |
Source Page | 1208-1218 |
Url | http://e-journal.janabadra.ac.id/index.php/JA/article/view/2712/1817 |
Author | INDRAWAN FIRDAUZI, S.Pd, M.Sc. |
File | 3446690.pdf |
---|