Title | PENGANEKARAGAMAN PENGOLAHAN UBI JALAR UNTUK PENGEMBANGAN INDUSTRI RUMAH TANGGA DAN MASYARAKAT PEDESAAN DIVERSIFICATION OF SWEET POTATO PROCESSING TO DEVELOP HOME INDASTRY AND RURAL COMMUNITY |
Author Order | of |
Accreditation | |
Abstract | Dengan meningkatnya industri pangan dan industri lain yang menggunakan tepung terigu, maka kebutuhan tepung terigu juga meningkat. Untuk keperluan tersebut, Indonesia banyak mengimpor terigu sehingga membebani keuangan negara. Oleh karena itu berbagai upaya untuk memenuhi kebutuhan akan terigu merupakan tantangan dan peluang yang baik untuk pengembangan produk lokal. Salah satu jenis bahan pangan yang potensial sebagai pengganti terigu adalah tepung ubi jalar. Produksi ubi jalar di Indonesia pada tahun 2001 mencapai 1.707.348 ton. Penggunaan tepung ubi jalar masih terbatas sehingga perlu ada upaya perluasan pengetahuan mengenai pengolahan tepung ubi jalar menjadi bermacam macam produk. Dengan berbagai teknik pengolahan yang tepat, tepung ubi jalar dapat dibuat menjadi bermaca âÃÂÃÂmacam produk seperti yang dapat dibuat dari terigu, dengan mengganti sebagian atau seluruh bagian terigu dengan tepung ubi jalar. Produk yang dapat disubstitusi sebagian adalah roti tawar, sedangkan produk-produk lain seperti kue-kue basah cookies atau mie dapat dibuat dari tepung ubi jalar 100 persen. Usaha pengolahan ini dapat dilakukan pada industri skala rumah tanggaa tau industri kecil. Dengan adanya usaha ini diharapkan dapat lebih mengkatkan nilai tambah ubi jalar sehingga dapat memperbaiki status ekonomi maupun status social masyarakat pedesaan. |
Publisher Name | Pembangunan Pedesaan |
Publish Date | 2002-12-30 |
Publish Year | 2002 |
Doi | |
Citation | |
Source | Pembangunan Pedesaan |
Source Issue | Vol 2, No 3 (2002) |
Source Page | |
Url | http://journal.lppm.unsoed.ac.id/ojs/index.php/Pembangunan/article/view/38 |
Author | Doctor of Philosophy NUR AINI, S.TP, M.P. |
File | 308389.pdf |
---|