Garuda Documents : Peningkatan Keterampilan Dasar Futsal Melalui Metode Latihan Passing Aktif dan Pasif

TitlePeningkatan Keterampilan Dasar Futsal Melalui Metode Latihan Passing Aktif dan Pasif
Author Order2 of 6
Accreditation4
AbstractKeterampilan dasar passing merupakan salah satu faktor penting untuk tercapainya tujuan permainan, diperlukan suatu pemberian latihan efektif untuk menunjang keberhasilan dalam bermain futsal. Penilitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui efektivitas dari pemberian metode latihan passing pasif dan aktif terhadap keterampilan passing pada siswa ekstrakurikuler futsal. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen dengan desain two group pre-test post-test design. Jumlah sampel sebesar 20 siswa. Analisis data yang digunakan menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji-t dengan taraf signifikansi 0,05 yang diolah dengan SPSS 25. Hasil penelitian yang dilakukan memperoleh hasil bahwa terdapat pengaruh dari pemberian latihan passing aktif terhadap keterampilan dasar futsal dengan pembuktian nilai signifikansi sebesar 0,000, selanjutnya terdapat pengaruh yang serupa dari pemberian latihan passing pasif dengan nilai signifikansi yang dihasilkan sebesar 0,019. Adapun perbedaan pemberian kedua latihan tersebut dibuktikkan dari uji independent t-test yang menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,039.
Publisher NameProgram Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FKIP Universitas PGRI Mahadewa Indonesia bekerjasama dengan Asosiasi Prodi Olahraga Perguruan Tinggi PGRI (APOPI)
Publish Date2021-06-27
Publish Year2021
DoiDOI: 10.5281/zenodo.4896155
Citation
SourceJurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi
Source IssueVol. 7 No. 2 (2021): Juni 2021
Source Page270-278
Urlhttps://ojs.mahadewa.ac.id/index.php/jpkr/article/view/1066/969
AuthorRIFQI FESTIAWAN, S.Pd, M.Pd.AIFO
File2412543.pdf