Garuda Documents : PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP ALOKASI BELANJA MODAL DAN PERTUMBUHAN EKONOMI KABUPATEN/KOTA DI JAWA TENGAH

TitlePENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP ALOKASI BELANJA MODAL DAN PERTUMBUHAN EKONOMI KABUPATEN/KOTA DI JAWA TENGAH
Author Order2 of 2
Accreditation
AbstractKemampuan keuangan daerah ditunjukkan dengan kinerja keuangan, dapat digunakan sebagai  alat mengukur keberhasilan daerah dalam menjalankan otonomi daerah. Kemajuan satu daerah  salah satunya dapat ditinjau dengan pertumbuhan ekonomi yang baik. Salah satu faktor yang  memengaruhi pertumbuhan ekonomi adalah investasi yang dikeluarkan oleh pemerintah daerah  sebagai stimulus ekonomi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kinerja  keuangan terhadap alokasi belanja modal dan pertumbuhan ekonomi. Metoda analisis data  menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan bantuan program Analysis of  Moment Structures (AMOS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa alokasi belanja modal  dipengaruhi oleh kinerja keuangan, alokasi belanja modal berpengaruh terhadap pertumbuhan  ekonomi, dan pertumbuhan ekonomi secara tidak langsung dipengaruhi oleh kinerja keuangan  daerah. Implikasi dari penelitian ini adalah bahwa pemerintah daerah harus senantiasa  meningkatkankinerjakeuangannyakarenaberdampakpadapeningkatanbelanjamodal, sehingga harus mendapatkan prioritas yang memadai. Kata kunci: kinerja keuangan, alokasi belanja modal, pertumbuhan ekonomi
Publisher NameUniversitas Bakrie
Publish Date2012-02-03
Publish Year2011
Doi
Citation
SourceMedia Riset Akuntansi
Source IssueVol 1, No 2 (2011): Agustus
Source Page
Url
AuthorDr. E. YANUAR E. RESTIANTO, M.Acc
File1421381.pdf