Garuda Documents : DESAIN SISTEM MONITORING NIRKABEL BERBASIS WEBSITE UNTUK PEMANTAUAN BATERAI DAN BEBAN PEMBANGKIT LISTRIK HIBRIDA SURYA - ANGIN

TitleDESAIN SISTEM MONITORING NIRKABEL BERBASIS WEBSITE UNTUK PEMANTAUAN BATERAI DAN BEBAN PEMBANGKIT LISTRIK HIBRIDA SURYA - ANGIN
Author Order2 of 3
Accreditation
AbstractPembangkit Listrik Tenaga Hibrida (PLTH) energi terbarukan merupakan alternatif penyediaan tenaga listrik di daerah. Salah satu permasalahan pada PLTH adalah tidak terpantaunya pengoperasian pembangkit secara kontinu dan berkelanjutan. Penelitian ini menyajikan prototipe sistem monitoring nirkabel baterai dan beban pada PLTH surya – angin berbasis website yang mampu memantau secara remote kinerja PLTH. Rancangan perangkat keras sistem monitoring meliputi : perangkat wireless node pemantauan baterai, perangkat wireless node pemantauan beban dan perangkat pusat pamantauan. Besaran energi listrik pada baterai dan beban meliputi : tegangan, arus, daya, frekuensi, dan faktor daya diukur dan diproses pada node pemantauan untuk dikirimkan ke pusat pemantauan secara nirkabel melalui wireless tranceiver menggunakan protokol komunikasi 802.11 b/g/n. Pengiriman data hasil pemantauan ke jaringan internet dilakukan oleh pusat pemantauan melalui sebuah modem GSM. Rancangan prototipe sistem monitoring yang diusulkan diimplementasikan pada skala laboratorium dengan menggunakan DC power supply (battery charger) sebagai sumber arus DC, baterai nominal 2x12V dan inverter 1 kW. Hasil pengujian menunjukkan bahwa keseluruhan perangkat node monitor dan sentral monitor dapat bekerja dengan baik.
Publisher NameSitus resmi ITP Press
Publish Date2016-08-11
Publish Year2016
Doi
Citation
SourceJurnal Teknik Elektro
Source IssueVol 5, No 2 (2016): Jurnal Teknik Elektro
Source Page
Urlhttps://ejournal.itp.ac.id/index.php/telektro/article/view/296/372
AuthorAZIS WISNU WIDHI NUGRAHA, S.T, M.Eng
File1071310.pdf